Last Updated on 20 May 2024 by Adha Susanto
Estimated reading time: 3 minutes
Bosan makan olahan ikan patin yang di goreng atau berkuah? Sesekali cobain olahan ikan patin bakar teflon dengan resep bumbu asam pedas sederhana yang rasanya bikin nagih.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa hidangan berbahan dasar ikan menjadi favorit keluarga Indonesia.
Apalagi ikan patin adalah jenis ikan budidaya air tawar yang megandung protein sebesar 10,76%.
Jadi cocok sekali sebagai hidangan keluarga yang bergizi dan penting untuk pertumbuhan dan perkembangan otak anak.
Nah, untuk menjaga nafsu makan si kecil dan keluarga mengolah ikan patin perlu kita kreasikan dengan berbagai bumbu. Agar cita rasa lebih bervariatif, cocok di lidah dan tidak membosankan.
Berikut ini kami telah mencoba bumbu sederhana untuk memasak ikan patin bakar teflon. Rasa umami pada ikan bisa kami pastikan akan membuat Anda dan keluarga ketagihan.
Selengkapnya tetap kepoin bumbu sederhananya di bawah ini ya!
Resep untuk olahan ikan patin bakar teflon simple
Dengan bumbu dasar yang sederhana patin bakar teflon dengan rasa gurih, asam dan pedas dapat Anda coba sendiri. Cowok pun bisa banget mencoba resep ini untuk hidangan keluarga, karena resep dan cara masaknya simple banget, lo.
Bahan
- Ikan patin 1 kg
- Daun pisang
Bumbu ikan patin bakar sederhana
- Bawah putih 3 siung
- Bawang merah 3 buah
- Merica secukupnya
- Ketumbar secukupnya
- Kemiri 2 biji
- Cabe rawit merah segar 5 buah (sesuai selera)
- Tomat segar 3 buah atau terong asam 1 buah
- Kunyit 1 ruas
- Jahe satu ruas
- Garam (harus agak asin)
- Penyedap rasa secukupnya
- Gula seujung sendok makan
Cara membuat olahan ikan patin bakar yang simple
- Bersihkan ikan patin segar kemudian sayat-sayatlah agar bumbu lebih mudah meresap
- Haluskan semua bumbu menggunakan cobek
- Oleskan semua bumbu yang telah halus ke ikan patin secara merata
- Diamkanlah ikan selama 5 (lima) menit agar bumbu meresap
- Siapkan teflon dan alasi dasarnya menggunakan daun pisang
- Letakkan ikan di atas teflon panas dengan rapi
- Bakar ikan patin di atas teflon selama 45 menit dan baliklah secara perlahan pasalnya daging ikan mudah hancur
- Ikan bakar siap di hidangkan
Sekilas terlihat resep ikan patin bakar asam pedas ini seperti pepes, namun di masak dengan cara yang sederhana (tanpa di kukus).
Rasa
Soal rasa olahan ikan patin bakar teflon asam pedas yang simple ini lebih gurih dan berasa semua bumbunya (sesuai selera). Jika di bandingkan dengan pepes yang melewati proses pengukusan.
Rasa asam, pedas dan gurih ikan patin meledak di mulut dan pastinya cocok banget bersanding dengan nasi panas. Hingga lupa kalau sudah berkali-kali nambah nasi, karena saking enaknya.
Baca Juga: Cara Mengawetkan Ikan Secara Alami dan Modern