Alat Panen Ikan dan Proses Pemanenan

Last Updated on 20 May 2024 by Adha Susanto

Estimated reading time: 2 minutes

Pemanenan ikan adalah proses yang sangat dinantikan oleh pembudidaya. Untuk kemudahan proses pemanenan ikan maka dibutuhkan alat panen dan teknik yang tepat. Di bawah ini telah kami rangkum apa saja alat dan bahan penting dalam memanen ikan.

Kegiatan budidaya air tawar dan payau menjadi bagian dari industri perikanan yang terus berkembang untuk memenuhi pasar nasional dan global.

Penguatan sektor teknologi budidaya dan teknik pemanenan menjadi perhatian penting untuk memenuhi dan menjaga kualitas ikan hingga ke konsumen.

Karena ikan dalam keadaan hidup dan segar adalah ikan bernilai jual tinggi yang permintaannya jauh lebih tinggi.

Pada artikel ini kita akan menguraikan proses dan teknik, serta alat pemanenan ikan air tawar di kolam darat. Untuk kegiatan budidaya di keramba, jaring apung, dan tambak air payau dapat menyesuaikan.

Proses pemanenan

Pada umumnya waktu tunggu panen dari peneberan bibit berlangsung selama tiga sampai empat bulan. Dan ukuran ikan siap konsumsi berada pada tiga sampai empat ekor/kg.

Tapi waktu tunggu tergantung pada jenis ikan dan manajemen teknis budidaya. Ikan akan lebih cepat kita panen jika mempunyai nafsu makan dan kesehatan pencernaan baik.

Pasalnya, ikan sehat dan nafsu makan tinggi dapat mencerna nutrisi dari makanan lebih cepat untuk menjadi daging.

Memanen ikan yang berada di kolam budidaya air tawar yang berada di darat dengan sistem kemiringan diketahi jauh lebih mudah dan hemat. Karena proses pengeringan air kolam hanya mengandalkan saluran pembuangan yang secara operasional tidak membutuhkan mesin sedot.

Namun, jika kolam budidaya datar dan tidak mempunyai saluran pembuangan, mesin penyedot air menjadi alat tambah pada kegiatan panen ikan.

Adapun serangkaian proses pemanenan menyeluruh (satu kolam) yang umum dilakukan oleh pembudidaya meliputi:

  1. menentukan kolam siap panen;
  2. menentukan waktu panen;
  3. menyiapkan alat dan bahan;
  4. mengeringkan air kolam;
  5. menyortir ikan berdasarkan ukuran;
  6. menimbang hasil panen ikan; dan
  7. mengemas ikan menuju pasar atau konsumen langsung.

Untuk melangsungkan pemanenan perlu memperhatikan alat-alat yang memudahkan dan menjaga kualitas ikan.

Uraian selengkapnya tentang alat panen dapat disimak di bawah ini, ya!

alat panen ikan dan proses pemanenan
Teknik dan Proses Pemanenan Ikan

Alat panen ikan

Dari kondisi kolam ikan yang siap panen, maka alat pemanen yang umum dibutuhkan meliputi di bawah ini:

  1. seser atau serok,
  2. ember,
  3. timbangan,
  4. bak penampung,
  5. mesin penyedot air.

Baca Juga: Budidaya Ikan Gabus di Kolam Terpal