Last Updated on 20 May 2024 by Adha Susanto
Estimated reading time: 4 minutes
Kapal Motor (KM) Dharma Kartika 9 rute Banjarmasin – Surabaya dan sebaliknya memiliki fasilitas cukup mewah dan nyaman. Penasaran untuk mencobanya? Simak jadwal perjalanan KM. Dharma Kartika 9 berikut ini ya.
Sebagai salah satu armada yang menemani kapal mewah Dharma Rucitra 1 yang cepat pada jalurnya. Kapal ini melayani rute dan waktu tempuh yang sama, yakni kurang lebih 18 jam. Sehingga kapal ini pun bisa menjadi alternatif yang sangat nyaman.
Seperti apa tampilan dan fasilitas yang ada di dalam kapal ini? Tetap simak penjelannya pada artikel ini ya. Karena kami telah merangkumnya spesial untuk Anda.
Fasilitas dan Jadwal Kapal Dharma Kartika 9 Surabaya – Banjarmasin
Ukurannya yang besar kapal ini pun lengkap dengan fasilitas yang memadai dari kelas ekonomi hingga VIP. Namun, fasilitas dalam kapal terbilang masih sangat terbatas. Karenanya jika Anda ingin mendapatkan fasilitas tempat tidur ekonomi yang nyaman atau VIP harus bergegas booking tempat.
Keberadaan fasilitas dalam kapal secara umum masih sama dengan yang lain. Hanya saja yang membedakan antara fasilitas kapal yang satu dengan lainnya adalah interior dan kelengkapan lainnya.
Nah, berkikut adalah fasilitas yang ada dalam kapal ini yang dapat Anda jumpai nantinya:
- Cafe taria
- Musholla
- Sofa
- TV
- Kamar mandi
- AC
- Live music
- Jatah makan 3 x sehari
Naik kapal Dharma Kartika 9 menjadi alternatif alat transportasi antar pulau yang tepat bagi Anda yang bepergian dari Surabaya ke Banjarmasin atau sebaliknya. Karena harga tiket kapal jauh lebih ekonomis daripada menggunakan pesawat terbang. Ya walau lama di perjalanan, tapi naik kapal bisa memberikan kesan tersendiri.
Untuk mempermudah perjalanan Anda. Kami memberikan informasi jadwal keberangkatan kapal yang mudah di dapat dan dapat terakses dengan cepat.
Sedangkan pemesanannya Anda dapat berkunjung langsung ke kantor cabang terdekat atau melalui agen – agen resminya. Bagi Anda yang sudah kenal dengan sistem pembelian online dapat pula berkunjung langsung ke laman web atau aplikasi resmi dlu.co.id.
Baca Juga: Fasilitas dan Suasana Kapal Dharma Lautan Utama Apakah Nyaman?
Harga tiket Kapal Motor (KM) Dharma Kartika 9
Agar dapat memperkirakan budget perjalanan Anda berikut kami lampirkan Tabel harga tiket dari dan ke Banjarmasin – Surabaya tahun 2023.
Kelas | Usia | Harga (Rp.) |
Ekonomi | Dewasa | 375.000 |
Anak | 285.000 | |
Kelas III | Dewasa | 430.000 |
Anak | 320.000 | |
Kelas II | Dewasa | 450.000 |
Anak | 350.000 | |
Kelas I | Dewasa | 475.000 |
Anak | 385.000 | |
VIP | Dewasa | 525.000 |
Anak | 420.000 |
Jadwal Tiket Kapal
Keberangkatan dari pelabubahan Surabaya ke Banjarmasin
Keberangkatan Surabaya | Kedatangan Banjarmasin |
Rabu, 19 Jul 2023 / 22:00 WIB | Kamis, 20 Jul 2023 / 18:00 WITA |
Sabtu, 22 Jul 2023 / 11:00 WIB | Minggu, 23 Jul 2023 / 07:00 WITA |
Senin, 24 Jul 2023 / 13:00 WIB | Selasa, 25 Jul 2023 / 09:00 WITA |
Rabu, 26 Jul 2023 / 15:00 WIB | Kamis, 27 Jul 2023 / 11:00 WITA |
Jumat, 28 Jul 2023 / 22:00 WIB | Sabtu, 29 Jul 2023 / 18:00 WITA |
Senin, 31 Jul 2023 / 08:00 WIB | Selasa, 01 Agu 2023 / 04:00 WITA |
Perjalanan kapal dari pelabubahan Banjarmasin ke Surabaya
Keberangkatan Banjarmasin | Kedatangan Surabaya |
Sabtu, 15 Jul 2023 / 10:00 WITA | Minggu, 16 Jul 2023 / 04:00 WIB |
Selasa, 18 Jul 2023 / 16:00 WITA | Rabu, 19 Jul 2023 / 10:00 WIB |
Jumat, 21 Jul 2023 / 04:00 WITA | Jumat, 21 Jul 2023 / 22:00 WIB |
Minggu, 23 Jul 2023 / 13:00 WITA | Senin, 24 Jul 2023 / 07:00 WIB |
Selasa, 25 Jul 2023 / 15:00 WITA | Rabu, 26 Jul 2023 / 09:00 WIB |
Kamis, 27 Jul 2023 / 22:00 WITA | Jumat, 28 Jul 2023 / 16:00 WIB |
Minggu, 30 Jul 2023 / 00:00 WITA | Minggu, 30 Jul 2023 / 18:00 WIB |
Baca Juga: Fasilitas VIP Kapal Dharma Kencana 7 Surabaya – Makassar
Sumber: DLU