Last Updated on 20 May 2024 by Adha Susanto
Estimated reading time: 3 minutes
Dharma Kencana 3 adalah armada laut yang melayani perjalanan dari Surabaya ke Kumai, Kalimantan Tengan dengan waktu tempuh selama 25 – 28 jam. Dan berikut adalah jadwal tiket terupdate dan uraian singkat mengenai fasilitas kapal Dharma Kencana 3.
Bagi penumpang naik kapal memiliki sensasi tersendiri. Apalagi dengan fasilitas – fasilitas kapal yang memadai. Baik dari segi pelayanan, kebersihan, dan kenyamanan. Berikut beberapa keunggulan kapal yang berlayar dari pelabuhan Surabaya menuju Kumai, Kalimantan Tengah.
Fasilitas Kapal Dharma Kencana 3
Kapal yang berjenis Ferry Roro merupakan armada yang melayani perjalanan jarak panjang dengan kapasitas yang cukup besar. Tidak hanya penumpang namun, kendaraan besar seperti alat berat pun bisa masuk ke dalam kapal.
Kenyamanan dan keamanan dalam kapal pun menjadi prioritas penyedia jasa angkutan laut milik PT. Dharma Lautan Utama. Dengan memberikan pelayanan yang prima maka penumpang pun akan merasakan betapa puasnya perjalanan.
Tujuan utamanya untuk memberikan kenyamanan bagi para penumpang kapal agar tidak bosan.
Beberapa fasilitas yang ada pada kapal Dharma Kencana 3 adalah sebagai berikut:
- Full AC
- Dek tidur
- TV dan full musik saat masuk kapal
- Musholla
- Ruang live music
- Kafe
- Smooking area
- Toilet
Jadwal tiket
Jalur kapal ini sifatnya adalah jalur tetap yang khusus melayani perjalanan laut dari pelabuhan Kumai ke Surabaya. Demikian pula untuk sebaliknya.
Untuk jadwal keberangkatan dan tibanya kapal tidaklah menentu. Semuanya tergantung pada hukum alam khususnya pasang surut air laut dan sungai. Maka setiap bulannya jadwal akan selalu berubah – ubah.
Untuk harga tiket kapal menyesuaikan kelasnya masing – masing. Dan berikut adalah Tabel harga tiket Dharma Kencana 3 bulan Juli untuk kelas ekonomi.
Jadwal tiket kapal Dharma Kencana 3 Surabaya – Kumai
Perjalanan kapal dari Surabaya – Kumai
Biaya perjalanan ekonomi dewasa Rp. 295.000 dan anak Rp. 240.000
Keberangkatan (Surabaya) | Kedatangan (Kumai) |
Kamis, 31 Agu 2023 / 01:00 WIB | Jumat, 01 Sep 2023 / 02:12 WIB |
Minggu, 03 Sep 2023 / 02:00 WIB | Senin, 04 Sep 2023 / 03:12 WIB |
Rabu, 06 Sep 2023 / 01:00 WIB | Kamis, 07 Sep 2023 / 02:12 WIB |
Jumat, 08 Sep 2023 / 23:00 WIB | Minggu, 10 Sep 2023 / 00:12 WIB |
Rabu, 13 Sep 2023 / 00:00 WIB | Kamis, 14 Sep 2023 / 01:12 WIB |
Jadwal tiket kapal Kumai – Surabaya
Tarif perjalanan ekonomi dewasa Rp. 275.000 dan anak Rp. 225.000
Keberangkatan (Kumai) | Kedatangan (Surabaya) |
Selasa, 29 Agu 2023 / 03:00 WIB | Rabu, 30 Agu 2023 / 03:00 WIB |
Jumat, 01 Sep 2023 / 11:00 WIB | Sabtu, 02 Sep 2023 / 12:12 WIB |
Senin, 04 Sep 2023 / 13:00 WIB | Selasa, 05 Sep 2023 / 14:12 WIB |
Kamis, 07 Sep 2023 / 11:00 WIB | Jumat, 08 Sep 2023 / 12:12 WIB |
Senin, 11 Sep 2023 / 03:00 WIB | Selasa, 12 Sep 2023 / 04:12 WIB |
Demikianlah beberapa fasilitas dan jadwal keberangkatan kapal Dharma Kencana 3. Semoga artikel ini bermanfaat dan Anda pun selamat sampai tujuan.
Baca Juga: Kapal Satya Kencana 3: Jadwal Tiket dan Fasilitas
Sumber: DLU